SOSIALISASI DESA MANTRA TAHUN 2026 DI BAPPEDA PEMKAB JOMBANG TANGGAL 13 JANUARI 2025

Pada hari Senin, tanggal 13 Januari 205, mulai pukul 08.30 WIB s/d selesai, di Ruang Rapat I Lantai I Bappeda, dilaksanakan Sosialisasi Desa Mantra Tahun 2026. Yang mengundang Kepala Bappeda Pemkab Jombang, yang diundang Sekretaris Kecamatan dan Kasi Pemberdayaan Masyarakat Desa se Kabupaten Jombang, serta Perangkat Daerah Pejabat yang berkopeten.
Materi : Kebijakan dan mekanisme usulan prioritas Kecamatan dan program desa Mantra dalam rangka penyusunan RKPD Tahun 2026.
Sosialisasi tersebut juga mengenalkan Visi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Tahun 2025-2029, yaitu Mewujudkan Jombang Maju dan Sejahtera Untuk Semua.
MAJU
Suatu kondisi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) Kabupaten Jombang yang cerdas, berdaya saing, berbudaya, religius, sehat jasmani dan rohani, sehingga mampu terlibat aktif dalam proses pembangunan serta transformasi sosial yang inlusif, harmonis dan berkelanjutan.
SEJAHTERA
Suatu kondisi terpenuhinya kebutuhan dasar masyarakat Jombang, ditandai dengan pemenuhan kebutuhan dasar, kemandirian ekonomi daerah dan masyarakat, ketahanan sosial, peningkatan kualitas kehidupan yang ditopang dengan tata kelola pemerintahan transformatif yang bersih dan melayani, efektif dan efisien, serta transparan.
Semoga manfaat.